Kabarnya, penemu Mind Map yaitu Tony Buzan, akan hadir di Indonesia pada 22 September 2011, di Four Seasons Hotel, Jakarta. Seperti dikabarkan oleh the-marketeers, Tony Buzan akan menjadi pembicara pada acara Seminar Sehari Making Creativity and Innovation as The New Organization Culture. Mind Map adalah salah satu metode untuk pemodelan sistem yang bersifat visual atau ikonik. Beberapa perkuliahan seperti di manajemen atau teknik industri, dipelajari mengenai hal ini. Tidak hanya untuk pendidikan, tapi juga untuk kalangan bisnis. Sebelumnya, pernah diulas sedikit mengenai Mind Map di sini. Dan pernah dipergunakan analisis Mind Map untuk sebuah artikel di sini, yang kemudian berhasil memenangkan sebuah blog kontes tahun lalu, Compfest 2010. Nha, ada kabar gembira mengenai kedatangan Tony Buzan ke Indonesia. Ada sebuah kontes yang berhadiah tiket gratis seminar senilai dua setengah juta rupiah. Buat yang ingin ikut, silakan langsung menuju ke the-marketeers.com untuk memperoleh informasi lebih lengkap.
Tony Buzan ke Indonesia
14 09 2011Komentar : 5 Comments »
Tag: mind map, model, Visual
Kategori : TeknikIndustri
Pemodelan Sistem
11 05 2010Mempelajari pemodelan sistem di teknik industri selayaknya terlebih dahulu mengetahui dan mempelajari pula mengenai matematika dasar atau kalkulus, matriks dan ruang vektor, statistika serta pengetahuan dasar tentang sistem. Pemodelan sistem identik dengan mathematical modeling. Berikut adalah ilustrasi Mathematical Modeling Process. Dimulai dengan intepretasi dari kondisi yang ada, menyederhanakannya dalam sebuah model, merepresentasikannya ke dalam model matematis, lalu menerjemahkannya ke dalam model komputerisasi sehingga dapat disimulasikan untuk mengeluarkan output atau kesimpulan. Jadi, model adalah representasi dari sebuah permasalahan agar mudah untuk diselesaikan. Permasalahan dipandang secara holistik.
Komentar : 24 Comments »
Tag: model, pemodelan, Sistem
Kategori : TeknikIndustri
yang berkomentar